Dalam rangka memperingati hari Meteorologi dunia ke 66 , Balai Besar
Meteorologi Klimatologi dan Geofisika wilayah I medan mengadakan
kegiatan Lomba Cerdas Cermat tingkat SMA/MA/SMK se Sumatera Utara. Dalam
arahan dan sekaligus membuka Lomba Cerdas Cermat , Kepala Balai Besar
Wilayah I, Drs, Herry Saroso berharap bahwa ``kegiatan ini merupakan
salah satu upaya BMKG dalam ikut mencerdaskan anak bangsa dan kontribusi
BMKG di bidang Pendidikan``. Lomba ini Diikuti oleh 71 peserta yang
berasal dari 27 kabupaten/kota dan berlangsung selama 3 hari dari
tanggal 15 sd 17 Maret 2016.
Setelah ada 69 tim bertanding melalui seleksi ujian tulis pada 15 Maret 2016, maka setelah makan siang diumumkanlah nama-nama sekolah yang masuk 27 tim untuk mengikuti lomba cerdas cermat di babak selanjutnya. Seluruh 27 sekolah dibagi menjadi 9 babak dan masing-masing babak akan terdapat 1 tim bertanding yang berhak masuk dibabak semifinal.
Persaingan semakin ketat di babak semifinal karena mempertemukan tim-tim kuat yaitu:
1. SMAN 1 Matauli Pandan Tapanuli Tengah
2. SMAN 2 Balige
3. SMAN 2 Plus Panyabungan Madina
4. SMA Unggulan CTF Deli Serdang
5. MAN 3 Medan
6. SMA Methodits 2 Medan
7. SMAN 5 Binjai
8. SMAN 3 Medan
9. SMA Cahaya Medan
Dari 9 tim semifinal di atas, maka terpilihlah 3 sekolah yang bertanding di babak final. SMA Unggulan CT Foundation Deli Serdang menjadi juara 1 setelah mengalahkan SMA Methodits 2 Medan sebagai juara 2 dan SMA Matauli Pandan Tapanuli Tengah berhak menjadi juara 3. Masing-masing pemenang mendapatkan hadiah Uang Pembinaan, Tropy dan Sertifikat.
Penyerahan hadiah diberikan pada 23 Maret 2016 saat upacara Hari Meteorologi ke 66 di halaman BBMKG Wilayah I Medan.
Video Final Lomba Cerdas Cermat BMKG Wilayah I Medan Tahun 2015
JUARA LCC BMKG
Tahun 20161. SMA Unggulan CT Foundation Deli Serdang
2. SMA Metodhits 2 Medan
3. SMA Negeri 1 Matauli Pandan Sibolga
Tahun 2015
1. SMA Harapan Mandiri Medan
2. SMAI Ulu Nuha Medan
3. SMA Negeri 1 Matauli Pandan Sibolga
Tahun 2014
1. SMA Negeri 1 Soposurung Tobasa
2. SMA Negeri 1 Medan
3. SMA Harapan Mandiri
Tahun 2013
1. SMA Negeri Cahaya Medan
2. SMA Negeri 1 Medan
3. SMA Negeri 15 Medan
Tahun 2012
1. SMA Negeri 1 Medan
2. SMA Methodits 2 Medan
3. SMA Negeri 14 Medan