Sabtu, 24 Mei 2014

JUARA LKTI AHMBS SUMATERA UTARA 2014

Sebagai upaya menumbuhkan kepedulian generasi muda terhadap bencana, produsen sepeda motor terbesar di Indonesia, Honda, kembali menggelar lomba karya tulis Astra Honda Motor Best Student (AHMBS) 2014 yang di peruntukan bagi siswa/i SMA/SMK/MAN sederajat se Sumatera Utara (Sumut) yang berlangsung, Sabtu (17/5) di kantor Indako Trading Co, Jalan Makmur Medan.

Leo Wijaya, General Manager CV Indako Trading Co Selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengatakan, melalui kompetisi AHMBS 2014 ini, Honda mengajak generasi muda untuk terus berprestasi dan lebih peduli terhadap bencana, khususnya yang terjadi di Indonesia. “Generasi muda Sumut harus peduli, kreatif dan cinta bangsa. Melalui kompetisi karya tulis ini Honda berupaya mewujudkan karakter generasi muda yang peduli sesama, peduli bencana, menjunjung tinggi ilmu pengetahuan, serta kecintaan terhadap tanah air,“ ujar Leo Wijaya.

Lomba Karya Tulis AHMBS sendiri merupakan program Corporate Social Responsibility(CSR) Honda yang rutin digelar setiap tahunnya dan ditujukan untuk siswa SMA/SMK/MAN berprestasi yang berasal dari beberapa sekolah di wilayah Sumut. Kompetisi yang diikuti oleh ratusan peserta ini, untuk tahap pertama dilakukan penilaian prestasi siswa di sekolah, organisasi dan kegiatan kemasyarakatan. Dari ratusan makalah tersebut, kemudian terpilih sepuluh terbaik yang kemudian dipresentasikan pada babak final.

Para juri yang melakukan penilaian pada kompetisi ini juga datang dari berbagai profesi, seperti Prof Dr Suharta MSi, guru besar Universitas Negeri Medan (Unimed), Drs Jumari Sinaga dari Dinas Pendidikan Kota Medan, Rizal R Surya SH dari PWI Sumut, dan Sutjipto selaku Sales Manager Honda. Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager Indako Trading Co mengungkapkan pihaknya sangat berbangga dengan prestasi dan kemampuan karya tulis para pelajar Sumut yang sangat menarik dan kreatif .

Pemenang
Adapun pemenang Lomba Karya Tulis AHMBS adalah Randy Rentanaka, siswa SMA Wahidin Sudirohusodo. Dia tampak tak kuasa menahan haru ketika namanya disebut sebagai juara 1 AHMBS 2014 dengan tema “Satu Hati. Raih Prestasi-Peduli Berbagi”.
“Saya sangat bersyukur karena dapat menjadi juara di kompetisi karya tulis Honda, sangat tidak menyangka, karena finalis yang lain juga memiliki kemampuan yang sangat baik,” ujar Randy Juara kedua diraih Agnes Chintya Goseline, siswi SMA Wahidin Sudirohusodo, dan juara III Roza Jumainah Harahap, siswi MAN 2 Padang Sidimpuan. Sedangkan harapan I dan II masing-masing diraih Lismardiah, siswi MAN 3 Medan, dan Wiwin Hartini siswi SMA Panca Budi Medan. Juara I,II, dan III mendapatkan piala, piagam, dan beasiswa yang diberikan oleh Indako Trading Co dan PT AHM, serta berkesempatan untuk mengikuti Astra Honda Best Student selama 4 hari di Jakarta pada Juni mendatang. Sedangkan juara harapan 1 dan 2  mendapatkan piagam dan beasiswa dari Indako Trading Co

Sumber : http://harianandalas.com/kanal-komunitas/honda-siapkan-generasi-muda-peduli-bencana